Minggu, 21 Juni 2009

Makanan khas Bali

Ingat Bali,Ingat pula jajananya !!!

Beberapa makanan ini jangan sampai terlewatkan ya!
Kalau kamu emang tau Pergi ke Bali

Maka lo harus tahu makanan ini :

SATE LANGUAN

Sate Languan Sate ini terbuat dari ikan laut, kelapa muda, bumbu dan gula. Sate ini merupakan makanan khas kabupaten Klungkung, namun penyebarannya hampir di seluruh Bali. sate ini digunakan sebagai hidangan dan sajian pada upacara keagamaan.


Sate Lembat

Sate Lembat Sate lembat adalah sate yang dibuat dari daging yang ditumbuk halus, dicampur kelapa parut dan bumbu. Daging yang digunakan bisa daging babi, daging ayam, daging itik dan daging penyu. Sate ini juga digunakan untuk upacara keagamaan .


Nasi Kuning Bali

Nasi kuning Bali agak berbeda dari nasi kuning pada umumnya, terutama dari bumbu yang dipergunakan dan cara pengolahannya. Nasi kuning ini biasanya dibuat pada hari Raya Kuningan, yaitu hari raya umat Hindhu di Bali setiap 210 hari sekali.


MINUMAN CENDOL

Cendol adalah sejenis minuman yang dibuat dari campuran tepung beras dan tepung tapioka serta ditambah dengan santan dan gula merah. Cendol ini dibuat sebagai hidangan dan kadang-kadang ditambahkan es pada saat meminumnya.


NASI YASA

Nasi Yasa adalah makanan pokok (nasi kuning) yang dicampur dengan daging ayam, lalapan, telur dan saur. Biasanya nasi Yasa ini dibuat untuk upacara keagamaan seperti hari raya Saraswati, Çiwalatri dan juga untuk dihaturkan kepada leluhu.


LEMPET (PEPES IKAN TONGKOL)

Lempet adalah sejenis lauk pauk yang dibuat dari ikan laut jenis ikan languan atau ikan tongkol, ditambah bumbu, dikemas dengan daun pisang dan dipanggang di atas bara api tempurung kelapa. Lempet ini secara umum disebut dengan pesan (pepes).


MINUMAN BREM (MENGANDUNG ALKOHOL)

Brem adalah salah satu jenis minuman khas daerah bali yang dibuat dari beras ketan atau beras ketan hitam atau campuran kedua jenis beras ketan tersebut yang difermentasikan dengan ragi tape.


ANEKA SAMBAL BALI

Sambal Bali Sambal merupakan makanan dengan rasa pedas sebagai pelengkap dalam masakan Bali. Sedikit orang Bali yang makan nasi tanpa dilengkapi dengan sambal, yang juga digunakan dalam mempersiapkan berbagai hidangan berupa daging dan sayur.

0 Comments:

Post a Comment



Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
 
The current mood of v2ni2 at www.imood.com